JELANG HARI JADI SELAYAR 416 DISDIKPORA DAN PGRI ADAKAN BEBERAPA EVENT

Porostengah-Selayar.  Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Selayar Ke – 416, Selayar, Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) serta PGRI Cabang Kepulauan Selayar, akan menggelar berbagai Even diantaranya Lomba Mancing dengan menyiapkan hadiah puluhan juta rupiah bersama piala dan trophy, dan Lomba Pidato, Lomba nyanyi, yang mana nantinya akan diikuti oleh para guru- guru.
Hal ini di utarakan oleh Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga, Disdikpora yang juga panitia HJ ke 416 Selayar, Andi Batara, kepada awak media di kantornya, Kamis (18/11/2021).
Kabid Pemuda dan Olahraga sampaikan pelaksanaan even Lomba Mancing tersebut hingga saat ini sudah mencapai 60 kelompok mancing yang mendaftar, atau kurang lebih 160 peserta.
Sementara pelaksanaan lomba mancing sesuai brosur yang disebar, akan berlangsung pada tanggal 27 dan 28 November 2021.
“untuk juara mancing Specis Tuna, GT, Kerapu, Wahoo Tenggiri dan Kapten terbaik, juga panitia siapkan hadiah uang tunai masing masing 1 juta rupiah”, ucap Andi Batara.
“pelaksanaan lomba mancing nantinya juga menjadi ajang memperkenalkan obyek wisata di Kepulauan Selayar, yang akan dilaksanakan di Desa Appa Tanah dan Desa Bahuluang,” dan sekedar diketahui bahwa untuk pendaftar lomba mancing untuk sementara sudah 32 Tim, tutupnya kepada awak media.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *