KEMAH BADEN POWELL DAY TAHUN 2022 RESMI DIBUKA BUPATI TOLITOLI

Porostengah.com (Kab. Toli-Toli) – Bupati Tolitoli diwakili Asisten Sekretaris Daerah bidang Pemerintahan dan Kesra Anhar Dg. Mallawa, SE membuka secara resmi kegiatan Kemah Baden Powell Day tahun 2022 pada Selasa Pagi (22/02) di Bumi Perkemahan Pramuka Polrimpungan Olrisan Bulran Dusun Mae Desa Dadakitan Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli.

Kemah yg dibuka Bupati Toli – Toli 22/02/2022 (foto istimewa)

Kegiatan Kemah Baden Powell Day tahun 2022 kali ini mengangkat tema ‘ Sadar Generasi Penerus Bangsa Wujud Kerja Pramuka.”

Dalam laporan Ketua panitia pelaksana Asriadi menyampaikan maksud dilaksanakan kegiatan ini adalah sebagai wadah untuk mengembangkan keterampilan serta sebagai sarana melihat tolok ukur prestasi pramuka penggalang dan pramuka penegak, sebagai hasil dari pembinaan yg dilaksanakan di gugus depan, sedangkan tujuannya adalah meningkatkan keterampilan dan tehnik serta pengembangan wawasan kebangsaan, ilmu pengetahuan dan memupuk rasa persatuan dan kesatuan untuk membentuk kepribadian dan watak serta sportifitas didalam masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari mulai dari tanggal 22 sampai tanggal 25 Februari. Peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 422 orang yang terdiri dari putra 179 orang, Putri 186, bina pendamping putra 33 orang, dan pendamping putri 24 orang.

Sementara itu sambutan tertulis Bupati Tolitoli yang dibacakan Asisten Sekretaris Daerah bidang Pemerintahan dan Kesra Anhar Dg. Mallawa, SE mengatakan kegiatan Kemah Baden Powell Day ini merupakan salah satu upaya pembentukan watak generasi muda untuk menjadi manusia yang bertakwa kepada tuhan yang maha esa, memiliki kepribadian yang tangguh, terampil dan berpengetahuan sehat dan kuat jasmani serta rukun dan memiliki kesetiakawanan yang tinggi. kegiatan semacam ini hendaknya terus dilakukan karena kegiatan ini bersifat bakti dengan penuh kesukarelaan merupakan ciri kita bersama entah itu pemerintah daerah ataupun gerakan pramuka itu sendiri dengan tanpa mengharap pamrih dalam bentuk apapun, kegiatan ini jelas adalah karya nyata bukan sekedar wacana. Hal ini tentunya sangat berdampak terhadap kemajuan daerah. Dikatakan pula Dengan rasa bangga kepada para anggota muda gerakan pramuka karena dapat memanfaatkan waktu untuk menambah wawasan pengetahuan serta keterampilan melalui kegiatan kepramukaan, masalah-masalah kaum muda, problematika generasi muda saat ini sangatlah komplek apalagi dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat.
Untuk itu Bupati mengharapkan agar generasi mendatang harus dibekali tidak saja ilmu pengetahuan tetapi juga mental, moral dan budi pekerti yang baik.
Diakhir sambutan Bupati mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang turut berpartisipasi dalam mendukung suksesnya pelaksanaan kegiatan ini.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Tolitoli Randy Saputra, AR, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tolitoli, Kepala Bagian Hukum Setda Kab. Tolitoli Mulyadi SH., MH, Ketua Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Tolitoli, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tolitoli, Kepala Desa Dadakitan beserta jajarannya, Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Tolitoli, para Ambalan Cabang Kwarcab Kabupaten Tolitoli, para Senior Pamong Saka Wira Kartika Bayangkara Bahari dan Bakti Husada, Kepala pondok pesantren, para Pelatih dan Instruktur Pramuka Kwarcab Kabupaten Tolitoli, para Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan Mabigus tingkat penggalang dan Penegak serta peserta perkemahan Pramuka Baden Powell Day Tahun 2022.

Reporter dan Fotografer : ASRIATI
(Tim Liputan Bagian Prokopim Setdakab Tolitoli)

Redaksi : Noor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *