Porostengah.com, Selayar – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., secara resmi melepas sekitar 15.000 peserta Harkopnas Run 2024 dan jalan santai. Acara ini merupakan bagian dari puncak peringatan Hari Koperasi Nasional ke-77 tingkat Provinsi Sulsel, yang berlangsung pada Sabtu (14/09/2024).
Tepat pukul 07.00 WITA, Prof. Zudan Arif mengibarkan bendera start sebagai tanda dimulainya kegiatan, sambil mengucapkan basmalah.
“Jalan sehat dalam rangka Hari Koperasi Nasional secara resmi saya nyatakan dimulai. Bismillahirrahmanirrahim,” ucap Prof. Zudan Arif.
Pada acara pelepasan peserta, Pj. Gubernur Sulawesi Selatan didampingi oleh Bupati Kepulauan Selayar, H. Basli Ali, Wakil Bupati, H. Saiful Arif, serta Dewan Koperasi Indonesia Daerah Sulsel, bersama dengan para bupati dan pejabat Disperindag UMKM se-Sulawesi Selatan yang hadir.
Rute jalan santai dimulai dari Lapangan Pemuda Benteng, melewati jalur barat, dan mengikuti rute yang telah disiapkan oleh panitia, mengelilingi Kota Benteng dengan garis akhir di Lapangan Pemuda Benteng
Sebelumnya, Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin), Nurdin Halid, dijadwalkan hadir pada acara puncak Harkopnas ke-77 tingkat Provinsi Sulsel di Kabupaten Kepulauan Selayar. Namun, beliau diminta oleh Presiden Jokowi untuk mendampinginya dalam kunjungan ke Banda Aceh.
Informasi ini disampaikan oleh adik Nurdin Halid melalui Sekretaris Panitia Harian Harkopnas, Muhammad Darwis Abdullah, pada Jumat (13/09/2024) malam.
“Beliau menyampaikan salam hangat dan permohonan maaf karena tidak dapat menghadiri perayaan Harkopnas, berhubung harus mendampingi Presiden Jokowi ke Banda Aceh,” ungkap Muhammad Darwis.
Selain itu, Nurdin Halid juga menambahkan satu hadiah umroh, sehingga hadiah umroh untuk jalan santai bertambah dari satu menjadi dua sebagai bentuk permintaan maaf.
Jumlah peserta yang berpartisipasi dalam gerak jalan santai Harkopnas ke-77 tahun 2024 ini mencapai lebih dari 15.000 orang, sesuai dengan laporan panitia yang mencetak dan membagikan tiket kepada para tamu serta masyarakat umum.