News  

Kejari Selayar Gelar Resepsi Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 Tahun

Porostengah.com, Selayar – Kejaksaan Negeri (Kejari) Selayar mengadakan resepsi dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa yang ke-64 pada hari ini, Senin (22/07/2024). Acara yang digelar di Halaman kantor Kejari Selayar ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, serta pegawai Kejari Selayar.

Kajari Kepulauan Selayar Hendra Syarbaini. SH.MH mengatakan, Pada Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 tahun 2024 ini Kejaksaan Republik Indonesia telah menorehkan tinta emas capaian dari ekspektasi masyarakat terkait penegakan hukum. Kejaksaan akan tetap pada sikap tegas dan humanis dalam proses penegakan hukum. Meskipun mendapat penilaian tertinggi dari hasil survey terhadap kepercayaan publik (public trust) namun tidak membuat aparatur Kejaksaan menjadi sombong malah menjadikan momentum HBA ini sebagai perenungan dan introspeksi diri untuk bisa lebih dan lebih baik sesuai keinginan masyarakat. Semoga niat atas langkah ini tetap mendapat tempat di hati masyarakat. Ungkapnya

Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa yang ke-64 ini mengambil tema “Akselerasi Kejaksaan Untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas” Tema ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh aparat Kejaksaan untuk terus bekerja dengan semangat dan dedikasi tinggi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Acara berlangsung meriah dan penuh kekeluargaan, diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan dan kemajuan bangsa. Kejari Selayar berharap peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam upaya penegakan hukum yang berkeadilan di Indonesia.

error: Content is protected !!
Exit mobile version