Warga Benteng Selayar keluhkan listrik PLN padam, ini penjelasan Supervisor PLN Selayar

Porostengah.com, Selayar – Kabupaten Kepulauan Selayar, mengeluhkan sering padamnya listrik PLN yang terjadi semenjak dua malam berturut turut tersebut.

Salah satu masyarakat Mappygaga menjelaskan Kami mengeluhkan kondisi ini, karena listrik padam dua kali bahlan sampai tiga kali dalam satu malam,” ungkap Mappy kepada awak media. Rabu (28/9).

Ia menambahkan, kondisi ini sudah terjadi semenjak Selasa (27/9) malam hingga sekarang, dan tidak mengetahui penyebab pemadaman tersebut. Seharusnya, PLN memberitahukan kepada masyarakat terkait pemadaman bergilir tersebut. Tambahnya

Sementara itu Supervisor Pelayanan Pelanggan PLN ULP Selayar Dimas Chandra mengatakan, pemadaman pada selasa malam kemarin di akibatkan pohon tumbang di Tahabira. Sementara siang tadi ada beberapa layang layang di temukan nyangkut di jaringan tegangan menengah kami di daerah Tabang dan Benteng Utara.

Pada sore tadi kami temukan pula peralatan penangkal petir untuk jaringan kami pecah di Jalan Sudirman.,”ucap Candra kepada awak media.

Lebih lanjut, pada malam ini terjadi kembali gangguan di Jaringan Induk Kami (dari PLTD Selayar di Dusun tangkala sampai dengan Kantor PLN ULP Selayar di Jalan RA Kartini) untuk saat ini tim kami masih melakukan penormalan bertahap dan penelusuran lebih lanjut untuk penyebab gangguan di Jaringan Induk kami,”jelas Supervisor

Hinga saat ini Listrik dalam kota Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar masih padam.

 

 

error: Content is protected !!
Exit mobile version