Tanakeke Berubah Haluan: Dukungan Warga Beralih ke Paslon Nomor 1 di Pilkada Takalar 2024

Takalar – Menjelang puncak pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang, warga Kecamatan Tanakeke, Kabupaten Takalar, secara terang-terangan mempertegas dukungan mereka kepada pasangan calon (Paslon) nomor 1, Daeng Manye dan Hengki Yasin.

Perubahan dukungan ini menjadi perbincangan hangat setelah rekaman video yang menampilkan warga Tanakeke memberikan testimoni tersebar luas di media sosial. Kejadian ini mengejutkan banyak pihak, mengingat Tanakeke sebelumnya dikenal sebagai basis pendukung Syamsari Kitta, calon bupati dari Paslon nomor 2 yang sedang mencalonkan diri kembali.

Dalam video tersebut, beberapa warga menyampaikan alasan beralih dukungan, yang umumnya disebabkan oleh kekecewaan terhadap janji-janji yang tidak terpenuhi selama kepemimpinan Syamsari Kitta.

Tetta Lalang, warga Dusun Labbotallua, Desa Minasabaji, mengungkapkan bahwa ia dan sejumlah warga lain merasa dikecewakan karena janji bantuan yang tidak pernah terealisasi.

Kami dulu pendukung Syamsari karena dijanjikan bantuan, tapi sampai sekarang tidak ada yang kami dapatkan. Makanya kami sekarang beralih ke nomor 01,” ujarnya.

Hal serupa disampaikan oleh Daeng Limpo, warga lainnya, yang menyebut bahwa warga hanya menerima kartu bantuan tanpa hasil nyata.

“Hanya kartu yang dibagikan saat itu, tetapi tidak ada bantuan yang benar-benar kami rasakan. Jadi sekarang kami alihkan dukungan ke Daeng Manye,” jelasnya.

Sebagian besar warga menyatakan bahwa kekecewaan ini disebabkan oleh kurangnya perhatian terhadap daerah terpencil seperti Tanakeke, khususnya dalam program bantuan untuk nelayan yang menjadi mata pencaharian utama warga setempat.

Perubahan haluan dukungan ini menjadi sinyal kuat bagi Paslon nomor 1, sekaligus tantangan bagi Syamsari Kitta untuk mempertahankan basis pendukungnya di sisa waktu menjelang Pilkada 2024.

error: Content is protected !!
Exit mobile version