Porostengah com, Selayar — Komandan Korem 141/Toddopuli, Brigjen TNI Budi Suharto bersama rombongan tiba di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1415/Selayar dan disambut langsung oleh H. Saiful Arif, S.H., Wakil Bupati Kepulauan Selayar, pada Jumat, (16/12/2022).
Kedatangan Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI. Budi Suharto dalam rangka kunjungan kerja di Kepulauan Selayar dan sekaligus dalam rangka memberikan arahan kepada prajuritnya yang bertugas di Kodim 1415/Selayar.
Brigjen TNI. Budi Suharto dan rombongan langsung menunaikan ibadah Sholat Jum’at secara berjamaah di Masjid Sabilul Muhtadin Kodim 1415/Selayar.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Saiful Arif, pada kesempatan itu dipercayakan untuk membawakan Khutbah Jum’at di Masjid Sabilul Muhtadi Makodim 1415/Selayar.
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI Budi Suharto bersama rombongan tiba di pelabuhan Pammatata Kepulauan Selayar sekitar pukul 11.20 Wita menggunakan kapal Fery KMP Bontoharu yang disambut langsung oleh Dandim 1415/Selayar, Letkol. Inf. Nanang Agung Wibowo, Wakil Bupati Selayar, H. Saiful Arif dan beberapa pejabat penting lainnya.
Sekedar untuk diinfokan, Brigjen TNI Budi Suharto berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Selayar untuk melakukan kunjungan kerja yang pertama kalinya di Makodim 1415/Selayar setelah menjabat sebagai Danrem 141/Toddopuli. (Tim).