Media  

SMPN 16 Bontonumpa Kepulauan Selayar Gelar Amaliyah Ramadhan 1444 H

Porostengah.com, Selayar – Berbagai cara yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di bidang keagamaan di bulan suci Ramadan, maka untuk meningkatkan kecerdasan siswa atau anak didik,di sekolah khususnya dibidang keagamaan, Di SMP Negeri 16 Bontonumpa Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar telah melaksanakan kegiatan Amaliyah Ramadhan 1444 H Kamis, 29/03/23

Tema yang diterapkan kali ini adalah

” Gapai Rahmat merebut Magfirah dengan Ucapan – Ucapan doa Ramadhan untuk karakter Generasi Muda Islam”

Dalam pelaksanaan Amaliyah Ramadhan kali ini, juga dilaksanakan beberapa lomba dan diantaranya,

1. Tadarrus al Quran

2. Adzan, dan

3. Sholat Berjamaah

Durasi pelaksanaan Amaliyah Ramadhan selama 3 hari yang dimulai pada tanggal 27 – 29 Maret 2023.

Kegiatan yang melibatkan semua siswa SMPN 16 Bontonumpa, Kegiatan ini adalah merupakan penjabaran dari visi sekolah yaitu mewujudkan peserta didik yg cerdas, berkarakter, dan Peduli Lingkungan. Juga merupakan salah satu program kerja OSIS disekolah kami yg di koordinir oleh urusan Kesiswaan Andi Madaliyah, S.Hi yang juga merupakan pengampuh mata pelajaran Pendidikan Agama Islam.

 

Kepala Sekolah Muhammad Arsyad. S.Pd M.M mengatakan, Harapan kami melalui kegiatan ini, adalah menjadi untuk meningkatkan ketaqwaan seluruh warga sekolah, sekaligus sebagai wadah pembinaan peserta menjadi generasi yang islami, generasi yg mencintai al Quran, rajin beribadah, gemar berbagi dan menolong, menjadi generasi yg sholeh dan sholehah yang pada gilirannya nanti menjadi kebanggaan orang tua, keluarga dan masyarakat. Karena sebaik-baik manusia adlh manusia yang mampu memberikan sebaik-baiknya manfaat kepada sesama manusia. Ungkapnya

Hal senada jg dikemukakan oleh Andi Madaliyah, S.HI., guru mapel PAI sekaligus urusan Kesiswaan di Sekolah Seluruh guru dan Pegawai di sekolah jg melaksanakan tadarrus al Quran secara bersama-sama selama ramadhan dari jam 08.00 – 09.00 WITA. Baru melaksanakan aktivitas lainnya sesuai tupoksinya masing – masing. Dan akhiri dgn sholat dhuhur berjamaah disekolah setiap hari. Ucap Andi Madaliyah.

Bawaslu Selayar Palopo Pilwalkot

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!