Partisipasi masyarakat Kedai Kopi Mekar

SATGAS TNI BERSAMA WARGA GOTONG ROYONG DI LOKASI TMMD 116

Maros- Perintisan pembukaan jalan hingga kini masih terus dilakukan oleh Tim Satgas TNI bersama dengan masyarakat di wilayah pelosok Dusun Gattareng, Desa Gattareng matinggi, Kecamatan Mallawa, Kabupaten Maros, pada sabtu (27/05/2023).

Bawaslu Selayar

Pengerjaan perintisan tersebut sudah memasuki tahap 85 persen, di lokasi sendiri ada sekitaran 300 orang satgas, dibantu babinsa dan warga setempat setiap harinya bergotong royong demi membuka akses jalan untuk masyarakat setempat.

Komandan Satgas TMMD ke-116 Letkol Inf Muhammad Hujairin mengatakan jika pengerjaan hari ini, para prajurit bersama masyarakat gotong royong untuk pemasangan talud.

“Alhamdulillah hari ini kita gotong royong untuk mengangkat material batu dari sungai dan pemasangan talud (pondasi ), tim begitu kompak dan kita akan terus bekerja keras hingga pekerjaan ini selesai tepat waktu,” jelasnya.

Muhammad Hujairin menyebut masyarakat setempat setiap harinya begitu antusias dalam membantu satgas TNI/Polri menyelesaikan pembukaan jalan program TMMD ke-116 tersebut.

“Jadi yang membuat kita semakin semangat dalam menyelesaikan tugas ini, yakni support dari masyarakat bahkan sejak awal pembukaan TMMD sampai sekarang mereka juga ikut berjuangembantu kita di lapangan,” sebut Dandim 1422/Maros.

Sementara itu Kepala Desa Gattareng Matinggi Sukriani berterimakasih kepada satgas TNI/Polri yang sudah sepenuh hati membukakan jalan untuk warganya.

“Selaku Pemerintah Desa mewakili masyarakat kami ingin mengucapkan rasa syukur dan terimakasih yang tak terhingga kepada Bapak TNI/Polri serta stake holder terkait yang sudah membantu kami disini membukakan akses jalan demi peningkatan ekonomi di Desa kami,” ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan salah satu warga Dusun Jampue Hairil, ia mengaku sangat bahagia sejak akses jalan menuju kampungnya sudah bisa dilalui menggunakan kendaraan bermotor.

“Rasanya seperti mimpi, bisa melihat motor parkir dibawah kolong rumah, sudah puluhan tahun kita disini setiap mau ke kota kecamatan kita harus berjalan kaki hingga puluhan kilo melewati jalan setapak masuk keluar hutan selama 3 jam perjalanan dan sekarang semuanya telah berubah sejak Program TMMD ke-116 memilih desa kami, sekali terimakasih untuk semuanya,” ujar Hairil dengan haru bahagia.

Diketahui Program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-116 tahun 2023, digelar di sebuah Desa terpecil di wilayah pelosok Kabupaten Maros, Sulawesi selatan.

Dalam pelaksanaannya tersebut,  Kodim 1422/Maros sebagai pelaksana, mengerahkan sebanyak 150 pasukan gabungan untuk membuka akses jalan bagi warga yang bermukim di puncak gunung Desa Gattareng Matinggi,

Dimana selama ini sudah puluhan tahun warga disini terisolir belum pernah merasakan aliran listrik serta akses jalan yang memadai, bahkan jika ada warga yang sakit, mereka terpaksa digotong sejauh turun gunung menggunakan sarung melewati hutan.

 

 

Editor: Azizah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!