Daerah  

Harga Cabai Rawit Kian ‘Pedas’ di Gowa, Tembus Rp 130 Per Kg

Porostengah.com, Gowa – Sejumlah komoditas bahan pangan di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) kian mengalami kenaikan harga.

Kenaikan paling tinggi pada komoditi cabai rawit yang mencapai Rp 130 ribu perkilogram (kg).

Salah seorang Pedagang sayur di Samata Gowa, Illang mengatakan, kenaikan ini sudah terjadi sepekan terakhir.

Jika biasanya cabai rawit hanya dijual di kisaran Rp 70 ribu perkilogram, kini naik menjadi Rp 130 ribu perkilogram.

“Sekarang sudah Rp 130 ribu, sebelumnya hanya Rp 70 ribu perkilogram,” katanya, Selasa (11/06/2024).

Komoditi cabai keriting dan cabai besar pun sama, melonjak hingga 100 persen dari harga biasanya 30 ribu perkilo kini naik 70 ribu perkilo.

“Cabai keriting dan cabai besar Rp 70 ribu, sebelumnya Rp 30 ribu perkilogram,” terangnya.

Selain cabai lonjakan juga terjadi pada tomat. Jika biasanya pedagang membeli tomat satu kantong berat 10 kilo dengan harga 100 ribu perkantong kini naik menjadi 300 ribu.

Pedagang berharap, pemerintah bisa menstabilkan kembali harga bahan pangan ini.

Pasalnya, kenaikan harga yang cukup signifikan ini, pedagang pun mengalami penurunan omzet.

Salah satu pembeli, Azizah pun mengaku kesulitan dengan kenaikan harga ini.

Apalagi dirinya yang membutuhkan cabai dan tomat tiap harinya.

“Saya merupakan pencinta pedas, tiap hari harus ada cabai dan tomat di dapur supaya makanan bisa tambah enak, karena kalau tidak ada cabai dan tomat rasanya hambar” imbuhnya.

Ia pun berharap harga pangan bisa kembali normal.

Report : Hadriana Andini Jaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *