Media  

Interpretasi Kepemimpinan Siri’ na Pacce’ IPM Gowa dalam menyongsong Era Baru

Porostengah.com, Gowa – Sudut kawasan timur Indonesia tepatnya di pulau Sulawesi Selatan terdapat daerah besar yang dikenal telah banyak melahirkan para pejuang dan pahlawan nasional sebelum kemerdekaan, maupun tokoh-tokoh nasional hingga masa kini, yang masih berdiaspora dan berkiprah secara nasional.

Secara khusus di Ortom Muhammadiyah itu sendiri, Kader Muhammadiyah Kabupaten Gowa telah mendudukkan Kader-kader terbaiknya di skala Provinsi maupun nasional, dengan membawa interpretasi nilai kepemimpinan di bawa payung Siri’ na Pacce’ sebagai cover menjunjung tinggi harga diri dan keteguhan dalam mengemban amanah kepemimpinan.

Kepemimpinan dengan tidak melupakan nilai siri’ na pacce’ menjadi Kepemimpinan Ideal untuk memimpin sebuah keberlangsungan Pimpinan, terkhusus di Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Gowa yang tetap memegang prinsip dan nilai perjuangan.

Hal ini dibuktikan dengan banyaknya melahirkan pemimpin yang tangguh yang tetap menjunjung tinggi nilai harga diri sebagai lokal wisdom masyarakat Bugis-Makassar, dan juga sebagai pengejawantahan IPM Gowa yang lebih baik kedepannya.

Kata Siri’ merupakan rasa malu atau di uraikan sebagai dimensi harga diri, harkat dan martabat seseorang. Kata siri’ menjadi hal yang tak asing didengar oleh para Masyarakat Bugis-Makassar, dalam ketangguhannya mempertahankan dan menjaga harga diri sebagai Orang yang berdiri di kaki sendiri (independen), sedangkan kata pacce di artikan sebagai pedih, mampu diartikan sebagai rasa simpati yang pada definisi masyarakat Bugis-Makassar merupakan rasa empati terhadap sesama manusia atau makhluk sosial dalam masyarakat.

Dengan roll model seperti ini lokasi laju kapal yang kemudian di kemudi oleh Pemimpin yang menjunjung nilai Siri’ na Pacce’ yang tetap tersarang pada prinsip moderasi atau Islam wasathiyah, tentunya akan membawa IPM Gowa yang lebih cerah dalam menapaki era baru ini. Nilai Kepemimpinan inilah yang terus di junjung tinggi sebagai prinsip kepemimpinan yang ideal ala Masyarakat Sulawesi Selatan terkhusus di Kabupaten Gowa, nilai lokal wisdom inilah yang akan menjadi perspektif utama dalam menentukan arah gerak Organisasi khusus di IPM Gowa dalam menyongsong Era Baru IPM Gowa kedepannya.

Kader IPM Gowa  Muh Ihdin Khair, Telah banyak memberikan Prestasi, baik dari Prestasi Kader Individu maupun Diaspora Kader di berbagai lini, tentu hal ini perlu ditingkatkan dan membawa gagasan baru menuju IPM Gowa lebih baik sebagai bentuk pengimplementasian nilai Pelajar berkemajuan yang tak lekang dari prinsip Lokal wisdom yang berbunyi Siri’ na Pacce’ yang di tanamkan sejak dahulu oleh para pejuang guna memperlihatkan taring IPM Gowa dan tetap mampu menjadi lokomotif gerakan dikalangan pimpinan pelajar guna menyongsong IPM Gowa yang berkemajuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *